Berita

Ke-4 kali pemeringkatan KIP, Persaingan Semakin Ketat

Pada tahun 2022 ini, sudah terhitung ke 4 kalinya Pemeringkatan Keterbukaan Informasi Publik dilaksanakan di Kabupaten Pesisir Selatan. Masih sama dengan tahun sebelumnya, Pemeringkatan terbagi menjadi 3 kategori, yakni Kategori Perangkat Daerah, Kategori Kecamatan dan Kategori Nagari Tingkat Kabupaten Pesisir Selatan. Tahapan pemeringkatan yang sampai saat ini sudah berjalan, yakni Bimbingan teknis pemeringkatan, Pengisian Kuesioner, Verifikasi Kuesioner, hingga didapat 5 besar perangkat daerah, kecamatan dan nagari pada tiap2 kategori yang lanjut ke tahap berikutnya visitasi. Persaingan badan publik semakin ketat di tahun ke-4 ini, setiap badan publik berlomba-lomba memaksimalkan penerapan UUD No 14 Tahun 2008 tentang keterbukaaan informasi publik, menyediakan sarana dan prasarana, serta menyebarluaskan eksistensi Keterbukaan Informasi kepada Masyarakat, sehingga meluasnya informasi publik, terciptanya transparansi dan kemudahan layanan untuk mendapatkan informasi sampai di tingkat nagari, Junaidi selaku kepala dinas komunikasi dan informatika juga selaku PPID Utama sangat mengapresiasi badan publik yang berlomba-lomba pada pemeringkatan tahun ini. Tetapi bukan hanya untuk bersaing pada pemeringkatan PPID, namun juga benar2 paham dengan tugas badan publik sebagai PPID Pelaksana maupun PPID nagari dan menerapkan tugas dan fungsi PPID di lingkungan badan publik masing-masing. “pemeringkatan tahun ini sudah ke-4 kali dilaksanakan dikabupaten Pesisir Selatan, dan Pessel masih menjadi satu2nya kabupaten/kota yang melakukan Pemeringkatan KIP di internal pemerintahan. Juga sebagai PPID Kabupaten/Kota terbaik 4 kali berturut2 Tingkat Provinsi Sumatera Barat serta dengan Kategori badan publik Informatif, kami optimis bahwa tahun ini masih bertahan dengan posisi yang sama” ujar Junaidi